Samarinda – Ketua Yayasan Sukri Edukasi Indonesia (Sukri Institute) Ahmad Mundzir menjelaskan visi dari Sukri Institute yang akan menjadi pusat pendidikan berfokus pada kursus peningkatan SDM di bidang jurnalistik dan humas.
Hal tersebut ia ungkapkan pada Launching Sukri Institute sekaligus merayakan ulang tahun Insitekaltim.com ke-6, di SCaffe, Jalan Untung Suropati, Samarinda, Minggu (10/12/2023).
Menurutnya, Yayasan ini menawarkan dua jalur, pertama melalui in-house training dengan program yang disusun secara internal dan terbuka untuk masyarakat umum. Yang kedua adalah jalur custom, di mana program dapat disesuaikan sesuai keinginan pelanggan.
“Apa pun namanya, yang terpenting adalah manfaatnya. Kami yakin, mudah-mudahan jejaring yang kami miliki, dapat meningkatan SDM, menjadi sukses dan bermanfaat bagi perkembangan Kalimantan Timur secara umum,” ungkap Ahmad Mundzir.
Selanjutnya, Ahmad Mundzir berkomitmen Sukri Institute menjadi pionir peningkatan SDM di bidang jurnalistik.
“Kami berkomitmen untuk menjadikan Sukri Institute sebagai pionir dalam peningkatan SDM di bidang jurnalistik dan humas. Dengan in-house training dan program custom, kami berharap dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kalimantan Timur.”
Acara ini menjadi tonggak penting dalam upaya Sukri Edukasi Indonesia untuk mendukung perkembangan pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia di Kalimantan Timur.
Acara tersebut juga sebagai ajang apresiasi untuk wartawan terbaik Media Sukri Indonesia (MSI) Group berupa Ibadah Umroh untuk Pimpinan Redaksi Insitekaltim.com Samsul, Traveling ke tiga negara untuk Emy Haryanti selaku wartawan infosatu.co yang telah bergabung dengan MSI Group selama 5 tahun.
Selanjutnya, 1 tablet untuk Ketua yayasan Sukri Edukasi Indonesia Ahmad Mundzir, serta 3 smartphone untuk wartawan yang berkompeten dan loyalitas, yaitu Siti Aminah, Intan Tarbiyatul Wardah, dan Aditya Musthofa.
Acara ini turut dihadiri oleh Ketua Pakar JMSI Kaltim sekaligus Ketua Komisi II DPRD Kaltim Nidya Listiyono, Kepala Diskominfo Kaltim Muhammad Faisal, beserta para wartawan dari MSI Group dan undangan lainnya.