Kutim – Kwartir Cabang Pramuka (Kwarcab) Kutim menyelenggarakan Lomba Regu Pramuka Penggalang Tingkat Kwarcab Kutim (LT-III) guna meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) pramuka. Lomba dilaksanakan di Gedung Kwarcab Pramuka Kutim Jalan PLN, Kecamatan Sangatta Utara, Senin (3/10/2016).
Ketua Kwarcab Pramuka Kutim Kasmidi Bulang membuka kegiatan tersebut. Kegiatan di ikuti 168 peserta, terdiri dari 21 regu pelajar tingkat SMP dari 11 Kecamatan yang ada di Kutim. Dengan mengusung tema “Mandiri, Berprestasi, dan Berkarakter”, lomba tersebut dijadwalkan berakhir 6 Oktober 2016.
Hadir pada upacara pembukaan Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Kabupaten Mugeni, anggota DPRD Herlang Mappatitti, perwakilan TNI dan Polri. Berikut anggota pramuka dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan para pengurus Kwarcab Pramuka Kutim.
“Kegiatan lomba regu ini, bukan hanya kegiatan program daerah, tetapi menjadi program nasional bahkan internasional. Jenjangnya dari kecamatan, sekarang tingkat kabupaten. Nantinya akan memilih yang terbaik dan mereka akan ikut lomba tingkat Provinsi Kaltim. Semoga wakil Kutim menjadi pemenang dan mewakili Kaltim di tingkat nasional,” harap Kasmidi.
Sebagai bentuk dukungan untuk pembinaan, menurut Kasmidi, Kwarcab Pramuka Kutim tengah menyiapkan bumi perkemahan yang berlokasi di Bukit Patu Putih, Sangatta Utara. Luasnya mencapai sekitar 15 hektare. Bumi perkemahan dimaksud sengaja dikembangkan di daerah tersebut, karena memiliki pemandangan yang indah. Dikelilingi bukit dan hutan-hutan yang masih asri. Untuk itu dia meminta seluruh masyarakat, khususnya para pramuka di Kutim dapat mendukung serta mendoakan agar bumi perkemahan tersebut bisa cepat digunakan. Sehingga Kutim memiliki bumi perkemahan yang representatif dan tak kalah hebat dengan daerah lain.
“Saya berharap atas nama pemerintah, agar adik-adik sekalian bisa buat yang terbaik. Walaupun lombanya masih di tingkat kabupaten, tapi tentunya ini menjadi motivasi ketika bisa mewakili kabupaten ke tingkat provinsi bahkan nasional dan internasional”. Lomba regu ini bertema “Mandiri, Berprestasi, dan Berkarakter”, dengan mempertemukan regu-regu berprestasi tinggi dari Kwartir Ranting se-Kutai Timur. “Peserta memperebutkan satu tiket untuk putra dan satu tiket untuk putri untuk mewakili Kutim di tingkat provinsi,” ujarnya.