Indragiri Hulu — Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang Dua (LT-II) berlangsung serentak oleh lima Kwartir Ranting (Kwarran) di Indragiri Hulu yang tutup pada Minggu (12/2/2023). Lima Kwartir Ranting (Kwarran) tersebut yaitu Kwarran Lirik, Kwarran Pasir Penyu, Kwarran Sei Lala, Kwarran Seberida, dan Kwarran Batang Cenaku.
Ketua Kwartir Cabang Indragiri Hulu, Kak Abdul Rahman bersama Andalan Cabang bidang Humas, Kak Warsito, mengapresiasi pelaksanaan LT-II tersebut. Menurutnya hingga saat ini terdapat enam Kwarran yang telah melaksanakan LT-II.
Regu Berprestasi Tinggi Putra dan Putri
“Ini luar biasa, semangat Kwarran melaksanakan LT-II patut mendapat apresiasi. Sampai saat ini sudah 6 Kwarran yang laksanakan LT-II, yakni Kwarran Rengat Barat, Lirik, Pasir Penyu, Seberida, Sei Lala, dan Batang Cenaku. Kami berharap Kwarran yang belum, segera melaksanakannya untuk menuju LT-III se Kwarcab Indragiri Hulu,” tutur Kak Rahman.
Sementara itu Ketua Kwarran Lirik, Kak Yosi mengatakan Regu Cobra raih Regu berprestasi tinggi putra dan putri oleh Regu Melati dari Ponpes Darul Huda Kecamatan Lirik.
Di tempat terpisah Kak Peri Susilo selaku andalan Ranting Pasir Penyu mangatakan bahwa Regu beprestasi tinggi putra dan putri di Kwarran Pasir Penyu di raih oleh Regu dari SMP Swasta Santa Theresia.
Ketua Kwarran terpilih Sei Lala, Kak Redi Prasetyo yang menghubungi melalui whatsapp mengatakan bahwa regu berprestasi tinggi putra teraih oleh regu King Cobra dari Pondok pesantren Asy Syakirin. Sedangkan regu berprestasi tinggi putri Regu Cakrawala dari pondok pesantren Asy Syakirin Desa Sei Lala.
Sementara itu Ketua Panitia LT-II Kwarran Batang Cenaku, Kak Lukluk Chabibah mengatakan. Regu berprestasi tinggi putra adalah regu garuda dan regu berprestasi tinggi putri adalah regu Asoka. Keduanya berasal dari Pangkalan SMPN 1 Batang Cenaku.
Terakhir Kwarran Seberida menurut salah satu panitia yakni Kak Ilan Jauhari. Regu burung hantu dari Pondok Pesantren Modern Samsudin raih regu berprestasi tinggi putra. Sedangkan regu berprestasi tinggi putri adalah regu teratai yang juga dari Pondok Pesantren Modern Samsudin Blok B Belilas.